-->

Sunday, May 8, 2016

Jenis,sebab dan cara mencegah alergi pada anak

Alergi adalah reaksi yang tidak normal pada tubuh yang di sebabkan oleh sesuatu bisa makanan,atau hal-hal yang seharusnya tidak menyebabkan reaksi tersebut pada tubuh yang normal kebanyakan
Berikut adalah jenis-jenis alergi berdasarkan tempat di anggota tubuh dan reaksi yang di timbulkan:
1.Alergi hidung, biasa di sebut penyakit “hay fever”
Alergi ini menyerang hidung bisa di
sebabkan debu,serbuk bunga atau zat-zat tertentu sejenisnya.gejalanya yaitu saat membau zat-zat tertentu tersebut si penderita menjadi seperti flu,bisa mata berair,tenggorokan gatal,hidung tersumbat,bersin dan pilek.Kalau penyebab alergi ini tidak segera di atasi dari awal maka bisa menjadi lebih parah seperti tidak bisa membau, merasa sampai nyeri di muka dan efek yang lebih buruk adalah insomia, lelah dan emosi yang tak terkendali.Cara mengatasinya adalah mengingat-ingat kalau perlu mencatat sebab apa yang kira-kira mengakibatkan alergi tersebut untuk kemudian menghindari sebab-sebab tersebut.selanjutnya konsultasi ke dokter yang di yakini benar-benar paham, kita meski orang awam seharusnya juga belajar menilai kemampuan masing-masing dokter untuk hasil yang lebih maksimal.
2.alergi paru-paru yang muncul sebagai penyakit asma
Ini di sebabkan adanya penyempitan pada saluran pernafasan sehingga penderita sulit bernafas , alergi ini biasanya di sebabkan oleh dingin dan debu , hindari suasana yang bisa memicu alergi ini , tana-tandanya adalah nafas yang bersuara “ngik-ngik” dan hindari berpikir dengan beban yang berlebihan.
3.alergi kulit yang biasanya di sebut biduren atau giduhen
Ini banyak sekali sebabnya , bisa dari hewan, tumbuhan , makanan , terlambat mandi, hawa tertentu atau gigitan serangga , biasanya ini akan hilang sendiri dan bisa di tenangkan dengan minyak kayu putih
4.alergi makanan yang muncul sebagai alergi usus
Biasanya ada anak yang alergi terhadap makanan yang seharusnya aman contohnya nanas,jeruk,lemon,semangka .. cara mencegahnya adalah menghindari makanan ini kalau tidak ya mengurangi secara drastis dan untuk pemenuhan gizi bisa mengambil alternatif dari buah-buahan lainya atau makanan lainya
5.alergi mata
Biasanya anak ada yang tidak tahan terhadap makanan atau benda asing yang menyentuh tubuhnya, bisa jadi sebenarnya dia alergi mata sebagai contoh : seorang anak yang makan telur tapi timbul bintitan pada mata ini bisa di sebabkan karena anak tersebut alergi mata.
Dibawah ini beberapa makanan yang biasanya memicu alergi secara umum:susu sapi dan turunan makanan yang mengandung keju,seafood dan turunanya,ayam broiler ,telur dan turunanya,berbagai jenis jeruk,berbagai jenis stroberi dan turunanya,kacang-kacangan, zat perasa seperti vetsin
Dan pada benda contohnya:debu,kapuk,bulu,udara dingin,panas,dan produk kosmetik
Sedangkan cara mencegah yang paling mudah adalah mengingat-ingat dan menghindari sebab tersebut , ini bisa di lakukan dengan mencatat agar tidak lupa.

Yang tlah berlalu biarlah berlalu

0 komentar:

Post a Comment

Hubungkan ke Facebook

Contact Us
Goa Maria Lawangsih
0852-9219-3234
Patihombo yogyakarta